Merawat Gigi adalah Sesuatu yang Dimulai Sejak Usia Muda
Merawat gigi adalah sesuatu yang dimulai sejak usia muda yaitu segera setelah gigi susu pertama tumbuh! Mengajari anak Anda kesehatan gigi dan mulut yang baik akan membantu menjaga kesehatan gigi dan gusi sepanjang hidup mereka.
Gigi, khususnya gigi susu, memiliki peranan yang sangat penting. Selain digunakan untuk mengunyah makanan, gigi susu juga berfungsi untuk mempersiapkan ruang bagi gigi tetap yang akan tumbuh setelah anak menginjak usia 6 tahun.
Ketika gigi susu anak sudah mulai tumbuh, Anda sudah bisa membawa anak ke dokter gigi. Perawatan gigi pada usia dini baik dilakukan untuk mengetahui pertumbuhan gigi dan mencegah kerusakan gigi.
Perawatan Gigi Anak untuk Pertama Kali
Saat anak pertama kali datang untuk periksa gigi, dokter gigi akan melakukan pemeriksaan dengan cara semenyenangkan mungkin. Hal ini bertujuan agar anak tidak takut menjalani proses perawatan gigi.
Perawatan yang dilakukan oleh dokter gigi dalam kunjungan pertama anak:
Selain melakukan pemeriksaan pada anak, dokter gigi biasanya juga akan memberikan edukasi ke orang tua mengenai cara merawat gigi anak di rumah. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan orang tua dalam merawat gigi anak di rumah:
Selalu memberikan pemahaman kepada anak mengenai pentingnya merawat gigi. Tetapi ingat, jangan menggunakan dokter gigi sebagai ancaman agar anak mau merawat gigi, ya…
Beberapa Perawatan gigi anak biasanya dilakukan berupa:
Karena itu, periksakan gigi anak kita 6 bulan sekali yah moms… untuk memastikan gigi anak kita selalu dalam kondisi yang sehat.